Monday, October 1, 2012

IT Freelancer


Sebelum kita masuk ke pembahasan utama, tak ada salahnya kita membahas apa itu freelancer. Freelancer adalah seorang pekerja yang tidak terikat pada aturan formal sebuah perusahaan, sebab tidak di kontrak untuk menjadi karyawan didalamnya. Freelancer sering menjalani pekerjaan part time, atau pekerja yang tidakterikat dalam kontrak.
Dalam menjalani pekerjaan freelance ini ada keuntungan dan kerugiannya. Berikut ini keuntungan menjadi seorang tenaga freelance :
      1.      Tidak terikat pada perusahaan dan waktu yang fleksibel
      2.      Tempat bekerja bebas
      3.      Membangun ruangan kerja sesuai keinginan
      4.      Bebas menentukan harga proyek
      5.      Memiliki kesempatan untuk belajar hal lain
      6.      Menjadi bos bagi diri sendiri
      7.      Sisi finansial yang bisa jauh lebih besar dari karyawan tetap di kantor
      8.      Hasil kerja yang memuaskan
Itu tadi beberapa keuntungan dari seorang freelancer. Nah, sekarang kita bahas kerugiannya. Berikut ini sisi lain dari seorang freelancer :
      1.      Harus siap dengan penghasilan yang tidak menentu
      2.      Mencari proyek sendiri
      3.      Harus siap bersaing dengan freelancer lainnya dan perusahaan ternama
      4.      Pintar mengatur waktu
      5.      Tidak memiliki kekuatan hukum 
      6.      Harus berprofesi ganda, sebab seorang freelance itu pekerja yang individualis

Setelah kita tahu arti freelancer serta keuntungan dan kerugiannya. Lalu apa itu IT Freelance? IT Freelance memiliki pengertian yang sama dengan Freelancer, hanya saja IT Freelance lebih terfokus pada pekerjaan di bidang IT. Yang termasuk pekerjaan-pekerjaan IT Freelance adalah sebagai berikut :

o   Webmaster Freelance
o   IT Writer Freelance
o   Graphic Design Freelance
o   Photographer Freelance
o   IT Support Freelance
o   Content Write Freelance
o   IT Consulting Freelance
o   Web Marketing Freelance
o   Programmer Freelance
o   Animator Freelance
o   Editing Freelance
o   Accounting Freelance, dll.

Dibawah ini ada beberapa pekerjaan yang akan saya bahas, supaya kita dapat mengenal lebih dalam :
1.      Webmaster Freelance
Bertugas untuk mendesain halaman web, mengerti tentang coding, animasi dan programming. Seorang webmaster pada umumnya menguasai berbagai hal, mulai dari desain halaman layout web, pemrograman, hingga tahap pengelolaan Webnya. Yang perlu dikuasai untuk menjadi seorang webmaster adalah HTML, CSS, Animasi, Aplikasi Grafis, Bahasa Pemrograman serta Memahami mengenai Domain dan Hosting.

2.      Programmer Freelance
Bertugas membuat program dengan bahasa pemrograman yang nantinya dipakai untuk membangun suatu sistem dengan kekuatan software dalam membantu aktivitas manusia. Umumnya programmer di Indonesia kebanyakan membuat aplikasi dalam ruang lingkup transaksi bisnis.

3.      Internet Marketing Freelance
Internet Marketing adalah sebuah teknik pemasaran produk atau jasa melalui internet. Alasan internet marketing begitu diminati antara lain karena tidak harus memiliki produk sendiri, modal yang dibutuhkan kecil, tidak bekerja secara full time, bisa memasarkan produk dan jasa yang berbeda, tidak diperlukan pendidikan khusus dan bisa memiliki banyak waktu untuk melakukan hal lainnya. Ada beberapa pekerjaan yang berhubungan dengan internet marketing, seperti Web Marketing, SEO Optimize, e-Commerce Marketing, Internet Marketing Trainer, dan Pebisnis Online.

4.      IT Support Freelance
Bidang pekerjaan yang melakukan penanganan, terutama untuk maintenance komputer, hardware, jaringan, instalasi program aplikasi dan menyelesaikan berbagai troubleshooting yang ada. Menjadi seorang IT Support harus memiliki tenaga ekstra, tahan mental dan siap kapan saja dibutuhkan serta dituntut untuk cerdas dan cepat dalam menyelesaikan masalah. Keahlian yang dibutuhkan untuk menjadi seorang IT Support Freelance adalah Menguasai hardware dan jaringan komputer, Bisa instal sistem operasi dan aplikasinya serta Penguasaan System.

5.      Desainer Grafis Freelance
Pekerjaan ini bukan sepenuhnya pekerjaan komputer, bahkan seorang graphic designer kebanyakan dipandang sebagai pekerja seni komersial karena umumnya ditunjukan untuk sarana informasi bisnis atau informasi sejenisnya seperti advertising.

6.      IT Teacher / Lecturer Freelance
Guru atau dosen merupakan profesi prestisius. Orang-orang yang berprofesi ini dipandang pintar dan memiliki wawasan yang luas. Untuk menjadi seorang pengajar dibutuhkan orang yang smart dan cakap mengajar, jadi percuma jika anda smart tapi tidak cakap mengajar. Seorang pengajar juga harus memiliki kemampuan personal. Ada beberapa hal penting untuk membangkitkan kekuatan personal, seperti percaya diri, menikmati hidup, berenergi, terorganisasi, penguasaan material, berpenampilan baik dan menarik, menyampaikan materi dengan lancar, tele connection, atmosfer positif.

Anda mahasiswa/pekerja di bidang IT? Tidak ada salahnya untuk terjun menjadi IT Freelance. Berikut kiat-kiat sukses untuk menjadi IT Freelance :
       ·  Memiliki tujuan jangka pendek
       ·  Selalu meng-update kemampuan dan pengetahuan
       ·  Mempeluas relasi
       ·  Kreatif dan Inovatif
       ·  Berani menerima tantangan
       ·  Beri pelayanan yang ramah
       ·  Memberi solusi
       ·  Harus mobile
       ·  Menguasai public speaking atau komunikasi
       ·  Memiliki keahlian khusus untuk bidang yang dipilih
       ·  Belajar dari pengalaman
       ·  Bergabung di forum-forum freelancer
       ·  Berusahalah untuk menjadi yang pertama

          Sekian tulisan mengenai IT Freelance. Semoga bermanfaat :)

Sumber : Juju, Dominikus dan Feri Sulianta. 2009. Kiat Sukses Menjadi IT Freelance. PT Elex Media Komputindo.

No comments:

Post a Comment