Saturday, March 31, 2012

Review Software Web Crawler

Posting-an saya kali ini berkenaan dengan tugas softskill “Pengantar Web Science” untuk me-review web crawler yang akan dipakai oleh kelompok saya. Ohya, pada bingung ga sih sebenarnya web crawler itu apa? Jadi, web crawler itu adalah aplikasi untuk mengumpulkan semua informasi yang ada didalam halaman web. Web crawler bekerja secara otomatis dengan cara memberikan sejumlah alamat website untuk dikunjungi serta menyimpan semua informasi yang terkandung didalamnya. Setiap kali web crawler mengunjungi sebuah website, maka dia akan mendata semua link yang ada di halaman yang dikunjungi satu persatu. Proses ini disebut dengan web crawling.
Tema dari kelompok saya yaitu “Web SMAN Unggulan di Jakarta” dengan menggunakan WIN WEB CRAWLER. Mengapa saya menggunakan itu? Karena kebetulan saya dan kelompok menemukannya itu hehe :) sebab software ini  mudah ditemukan, user friendly karena buat pemula seperti kita software ini mudah digunakan. Win Web Crawler ini juga memiliki beberapa keuntungan lain diantaranya ukuran file yang kecil, mudah digunakan, prosesnya cepat serta memiliki detail tentang web yang kita perlukan. Sayangnya, Win Web Crawler ini hanya free trial yang dapat digunakan 15 hari.
Sebagai gambaran bagimana cara menggunakannya, berikut ini langkah-langkahnya :
1.      Buat session baru, dengan cara klik New -> New Session. Lalu pilih web yang akan kita gunakan. Disini kita menggunakan Website/Dirs, kemudian kita isi starting address-nya. Setelah itu, klik OK.

2.      Dengan otomatis Win Web Crawler ini akan mencari data yang kita butuhkan.

3.      Daaaaaan Finished! Program ini telah selesai menjalankan tugasnya.

Demikian yang dapat saya sampaikan. Maaf ya kalau masih banyak salah, namanya juga belajar :)

No comments:

Post a Comment